5 Wanita Sukses Yang Merintis Bisnis Diusia 20-an

Siapa bilang wanita hanya harus berdiam diri dirumah sambil menunggu datangnya jodoh saja? Itu sih pandangan orang zaman dahulu. Pada zaman modern saat ini wanita memiliki banyak kesempatan untuk mengembangkan diri sesuai dengan minat dan bakat yang dimilikinya. 

Seperti Wanita-wanita ini, yang berhasil mengubah apa yang banyak orang pikirkan tentang kodrat seorang wanita. Bahkan diusia yang sangat muda, pada saat umur 20-an, mereka berhasil meraih puncak kesuksesan diberbagai bidang. 



Mereka berhasil meraih keberhasilan dengan Hal-hal yang mereka sukai dan menjadikanya lahan bisnis yang menjanjikan. Lebih menariknya, bisnis tersebut tidak hanya menguntungkan bagi diri mereka sendiri, tetapi juga membuka lapangan kerja untuk orang lain, hebat bukan? Maka dari itu simak berikut Wanita-wanita hebat yang sukses di usia muda.

Helga Angelina Tjahjadi 
Berawal dari usaha menyembuhkan sakitnya sendiri, Helga Angelina Tjahjadi justru keterusan menjalankan bisnis makanan sehat. Pada tahun 2013 lalu, Helga dan salah satu temannya yang bernama Max mendirikan  sebuah katering makanan sehat yang bernama Burgreens. 

Sasaran mereka yaitu para pekerja yang tinggal di kota dan cenderung lebih suka memakan makanan cepat saji. Bermodal uang  tabungan dari pekerjaan mereka sebelumnya dibelanda, wanita muda ini sudah mengantongi kesuksesan, tentunya dengan ketekunan dan kesabaran dalam merintis bisnis katering tersebut.

Leonika Sari Njoto Boedioetomo
Kesuksesan leonika dapat membuktikan bahwa tidak hanya lelaki yang dapat sukses dibidang teknologi, wanita ini membuktiknya dengan menciptakan sebuah aplikasi keren. Tak hanya sukses di usia yang sangat muda yakni 21 tahun, leonika berhasil mengembangkan aplikasi blood bank information system (bloobis). 

Bloobis merupakan database bank darah yang mampu mempermudah proses genting pencarian donor darah. Saat ini leonika menjadi CEO bloobis, yang bertanggung jawab memimpin tim untuk menciptakan inovasi dan strategis bisnis untuk strup  yang tengah mereka jalankan dan kembangkan.

Riezka Rahmatiana
Perempuan berusia 29 tahun ini sudah 7 tahun menggeluti usahanya, ia merintis bisnis pisang ijo sejak berusia 21 tahun ketika masih menyandang status mahasiswi komunikasi di unpad. Dengan bermodah 150 ribu ruiah dan keuletan yang ia miliki, kini JustMine pisang ijo miliknya sudah memiliki 300 gerai di Indonesia.

Lusia Efriani
Dengan meragkul kaum marjinal baik Anak-anak jalanan maupun pekerja seks komersial. Lusiana berhasil mengubah arang menjadi emas hitam dengan modal 30 juta rupiah. Ia berhasil mengekspor arang tempurung kelapa ke berbagai Negara. Saat itu usianya 20 tahun, dan lebih hebatnya ia berhasil melewati Masa-masa sulitnya saat membangun usaha tersebut.

Meery Elizabeth
Pemilik sekaligus pemilik salon BloBar ini masuk dalam forbes 30 asia yang berisi Anak-anak yang suskes di usia muda. Bisnis yang hampir 2 tahun dijalaninya tak di sangkanya dapat menghasilkan prestasi sebesar ini. Salon milik wanita berusia 28 tahun ini pernah mendapatkan penghargaan sebagai best colorist salon se-indonesia.

Nah berikut kesuksesan yang telah dicapai oleh beberapa wanita muda. Hal ini membuktikan bahwa kesuksesan dapat kamu raih bukan karena kodrat mu sebagai seorang Laki-laki atau wanita. Kesuksesan dapat kamu raih bukan karena kamu lebih muda atau lebih tua. Karena sesungguhnya kesuksesan dapat kamu raih dengan kerja keras, usaha, doa, keyakinan, dan keberanian menghadapi sebuah kegagalan. Demikian ulasan berikut ini, semoga bermanfaat.
Previous Post Next Post

News Feed