Pengembang Properti Peduli Alam Lestari

Pohon merupakan hal yang sangat penting untuk bumi kita, kini dewasa ini pohong banyak yang ditebangi dijadikan rumah atau sejenisnya. PT. Bukit Alam Permata sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang properti, pengembang apartement Uttara The Icon di Jogja, memandang penghijaukan perlu bagi daerah sekitar, saat ini mereka melihat bantaran kali Gajah Uwong Yogyakarta sangat perlu agar tidak terjadi longsong dan menjaga simpanan air tanah. Bantaran kali Gajah Uwong yang beberapa waktu terjadi longsong membuat Uttara memiliki semangat untuk kembali menjaga bersama agar tidak terjadi lagi dengan menanam 1000 pohon di bantaran kali.

Pengembang hunian vertikal apartemen Uttara The Icon memberikan bantuan 1000 buah bibit tanaman yang beraneka ragam untuk warga Karangwuni di Condong Catur Sleman, tanaman ini akan ditaman sepanjang bantaran kali Gajah Uwong tepatnya dari Condong Catur hingga Museum Affandi. 1000 pohon ini terdiri dari pucuk merah, tanaman buah (jambu biji dan mangga) dan tanaman reboisasi (beringin dan maoni). Tanaman sengaja dibuat beraneka macam dikarenakan akan disesuaikan dengan keadaan di bantaran yang akan ditanam, bantuan ini diserahkan kepada 32 RT di Desa Catur Tunggal dan Condong Catur yang juga terdiri dari 6 padukuhan.

Harapan Uttara dengan ada penanaman pohon di Bantaran Kali Gajah Uwong harapannya area sepanjang gajah uwong bisa menjadi kawasan hijau yang baik sehingga air tanah dapat terserap dengan baik. Pengelola situs RUKAMEN, Website pemasaran bisnis apartemen di Indonesia, sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh mitra mereka tersebut. Selain mengadakan Penanaman bibit di Catur Tunggal dan Condong Catur pihak Uttara juga pernah mengadakan di bantaran Sungai Bedog Sleman bersama jajaran pemerintah dan masyarakat sekitar. Uttara The Icon akan terus melakukan penanaman secara bertahap agar komitmen yang sudah ada pun terus terjadi, serta menjaga air tanah yang ada agar terus terjaga.

Developer apartemen Uttara The Icon telah berkomitmen untuk menanam 100 pohon untuk satu unit apartement yang terjual, sehingga akan ada penanaman total sekitar 28.000 pohon di Yogyakarta. Penanaman Pohon sebagai wujud pelestarian dari PT. Bukit Alam Permata (BAP) dan kecintaannya terhadap tanah di Indonesia. Mencoba kembali menghijaukan daerah yang tandus dan memerlukan penanaman agar siklus iklimnya menjadi seimbang senada dengan yang dikatakn penulis ini di Plimbi. Uttara bertekad akan terus bekerjasama dengan masyarakat dan pemerintah untuk mewujudkan Yogyakarta yang hijau dan nyaman untuk siapapun.  Pembangunan apartemen Uttara dan program CSR yang berkesinambungan diharapkan dapat membagun sinergi yang baik dengan pihak terkait kedepannya.

Previous Post Next Post

News Feed