Online Press Release Distribution


Press release merupakan ringkasan informasi yang dikemas sedemikian rupa untuk mencerminkan pesan-pesan yang ingin disampaikan kepada publik dengan menggunakan kaedah-kaedah komunikasi public atau pun korporasi. 

Perumusan press release dan pendistribusiannya bisa dilakukan oleh pihak internal perusahaan ataupun perusahaan public relations yang mempunyai kerja sama dengan perusahaan klien, PR Agency. Jasa press release ini mempunyai peran untuk mengirimkan berita ke berbagai website press release yang sudah dipertimbangkan sebelumnya (press release distribution services).

Press Release Services and Distribution Indonesia

Di era internet, digital press release mempunyai peran yang mempunyai nilai tambah dalam meningkatkan rekam jejak digital perusahaan dengan mengoptimalkan press release sebagai content yang memberi makna untuk meningkatkan reputasi perusahaan sekaligus website dan materi digital lain yang dikelolanya.

Press release zaman sekarang bisa dikirimkan dengan content yang kaya image dan embed dengan video yang di-posting di kanal YouTube dan Vimeo. Dioptimalkan lagi dengan link url ke website resmi perusahaan dan berbagai teknik SEO (Search Engine Optimization) yang biasa diterapkan pada content digital.

Pemahaman seorang ahli atau pakar digital marketing akan meletakkan kata-kata kunci yang penting dan frasa yang relevan menjadi bagian yang natural, tanpa mengurangi maupun menghilangkan makna press release sepanjang hal tersebut memungkinkan.

Press release yang terbit di media-media berita penting, mempunyai kemungkinan lebih besar untuk di-copy oleh berbagi website atau blog, berpotensi dapatkan credit link. Dengan teknik SEO, berbagai link ini dievaluasi lebih lanjut apakah akan memberikan manfaat atau merugikan untuk website perusahaan.

Ahli SEO yang memahami dengan baik konsep internet marketing, dapat mengurus agar link yang bersifat negatif atau merugikan disingkirkan tautannya, begitu juga tindakan yang diperlukan untuk mengelola reputasi di internet berita postif dioptimasi agar tampil menonjol pada search engine.

Website PR (Public Relation) mana yang dipakai merupakan bagian dari urusan jasa press release untuk memilih mana yang bebas dari penalti Google dan mempunyai domain authority yang tinggi. Google dapat mendeteksi apakah suatu press release itu disebarkan sebagai upaya untuk menaikkan ranking website sehingga pengalaman menjalankan digital marketing dan SEO sangat memegang peranan penting untuk melaksanakannya secara baik dan benar.

Hal ini tidak terlepas dari preseden yang terjadi sebelumnya dimana press release digunakan secara agresif sehingga berbagai website menampilkan content yang sama di halaman pencarian yang relevan. Ini tentunya pengalaman pengguna yang tidak sehat.

Manfaat lain dengan menggunakan penyedia jasa press release adalah ketika ada press release baru, maka website press release yang lain juga dapat ikut menerbitkan press release tersebut dengan pertimbangan kualitas jurnalistik yang dimilikinya menarik untuk sebagai content.

Google sendiri mempunyai kanal pencarian yang disebut “News”, artinya suatu press release itu mempunyai nilai jurnalistik sehingga dikhususkan dengan kriteria ada berita baru dan berita yang banyak dibaca. Backlink dari website yang mempunyai kategori portal berita mempunyai kualitas yang sangat bagus untuk mengangkat otoritas website resmi perusahaan.

Kanal yang dipilih juga sangat beragam, mulai dari media online yang berskala lokal, regional sampai gobal atau internasional. Strategi media yang ingin dijangkau penting untuk dipertimbangkan berdasarkan pemirsa yang menjadi pembaca setianya dan anggaran yag tersedia. Jadwal rilis ditentukan diawal.

RAJASEO perusahaan jasa SEO di Jakarta Selatan, siap menjadi mitra bagi perusahaan manapun yang ingin meningkatkan daya pemasaran secara digital dengan menggunakan jasa press release yang berkualitas dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.
Previous Post Next Post

News Feed