Wanita Wajib Tahu Beragam Kegunaan dari Beauty Blender

Belakangan ini ramai diperbincangkan kehadiran ‘spons ajaib’ yang diklaim sebagai peralatan make up yang sederhana namun canggih. Spons yang disebut dengan beauty blender ini dari segi bentuk mungkin akan sedikit membuat kita skeptis. Namun setelah digunakan hasilnya luar biasa. Mungkin Anda tidak akan menyangka spons beauty blender memiliki banyak manfaat untuk kecantikan.

Ragam Kegunaan Beauty Blender untuk Wanita


Mengangkat sel kulit mati

Eksfoliasi (pengangkatan sel kulit mati) memang penting. Namun jika dilakukan secara berlebihan maka justru akan membuat kulit jadi rusak. Robin Evans—seorang ahli facial dari New York menyarankan agar Anda menggunakan beauty blender untuk mengaplikasikan produk eksfoliasi Anda. 

Gosoklah perlahan di permukaan wajah dengan gerakan yang memutar lalu bilas dengan air yang hangat. Gunakan  beauty blender yang berwarna putih dan bersihkan spons tersebut setelah digunakan.

Contouring dan highlighting

Kuas atau brush memang lebih sering digunakan untuk mengaplikasikan contouring dan highlighting. Namun ternyata beauty blender dapat bekerja lebih optimal dibandingkan kuas karena bentuknya yang unik. Gunakan bagian beauty blender yang lebar untuk mengaplikasikan dan meratakan contour pada wajah Anda.

Sedangkan pada bagian yang lebih runcing digunakan untuk highlighting pada bagian sempit seperti batang hidung, kelopak mata hingga sudut dalam pada mata. Perlu Anda ketahui, ada beauty blender micro mini yang berguna untuk pengaplikasian teknik dasar pada make up ini.

Memperbaiki kerutan concealer

Concealer yang diterapkan pada area di bawah mata biasanya bertujuan untuk menutupi lingkaran hitam dan kantung mata. Namun setelah beberapa saat diaplikasikan, concealer seringkali menimbulkan tekstur kerutan. Kerutan akibat concealer ini dapat diperhalus menggunakan beauty blender.

Memberi definisi pada alis

Saat melukis alis, garis yang kita hasilkan nampak terlalu tajam atau terlalu tebal. Nah, agar tampilan alis nampak lebih lembut dan natural, maka Anda perlu menyapukan beauty blender agar warnanya dapat berbaur. Selain itu dengan memanfaatkan bagian runcing pada beauty blender untuk meratakan concealer pada tulang alis dan mempertajam bentuk alis.

Kesalahan yang sering wanita lakukan pada saat melukis alis adalah terlalu mencolok warnanya, alias tidak natural. Sehingga nampak seperti dilukis dengan spidol warna, bukan dengan pensil alis.

Manikur ombre

Untuk mendapatkan kuku-kuku yang cantik, beauty blender juga ternyata bermanfaat. Dengan spons unik ini, Anda bisa memperoleh manikur ombre yang sempurna. Caranya, Anda tinggal meneteskan kuteks pada kuku lalu meratakannya dengan beauty blender.

Mengaplikasikan lipstik

Beauty blender juga dapat digunakan untuk mengaplikasikan lipstik terutama bagi Anda yang menginginkan hasil tampilan yang agak ombre dan natural. Caranya, aplikasikan lipstik, lip cream atau lip gloss dengan bagian runcing beauty blender kemudian tepuk perlahan-lahan.

Mengoreksi make up yang tebal sekaligus membersihkannya

Seringkali saat kita terburu-buru, kita cenderung akan berlebihan pada saat memoleskan bronzer, blush on maupun shading. Tenang saja, Anda tidak perlu panik. Karena beauty blender siap membantu Anda mengoreksi pengaplikasikan make up yang terlalu tebal.

Caranya adalah dengan mengaplikasikan beauty blender yang masih menempel sedikit sisa foundation dengan cara ditepuk-tepuk pada wajah selama beberapa kali. Beauty blender ternyata masih memiliki fungsi lainnya, yaitu untuk membersihkan eyeliner dan maskara yang waterproof. Dibantu dengan micellar water tentunya.

Mengingat kegunaannya yang sangat banyak, jika Anda adalah seorang penggemar make up maka wajib untuk memiliki peralatan make up satu ini.
Previous Post Next Post

News Feed